Dulu Dianggap Hama, Kini Jadi Hewan Peliharaan

Musang milik Boni yang sudah sangat jinak saat bermain bersama kedua anaknya. Foto Tri Yuliansyah

Mungkin anda masih ingat jika dulu hewan ini dianggap liar dan garang. Bahkan terkadang disamakan seperti hama yang meresahkan masyarakat. Selain karena suka merusak tanaman buah-buah petani, binatang ini juga terkadang mengintai ayam-ayam ternak penduduk. Sehingga kerap kali hewan ini diburu hingga dibunuh.

Pontianak – Sejak beberapa tahun terakhir, hewan ini menjadi peliharaan yang menggemaskan. Bisa dijinakkan layaknya kucing dan anjing. Bahkan ada pula yang menjadikan hewan ini sebagai bisnis yang menjanjikan. Menjual kotorannya yang diolah menjadi biji kopi. Anda pasti sudah tahu hewan apa ini. Ya, benar sekali, hewan ini adalah musang.

Bagi anda yang ingin memelihara binatang peliharaan, tapi masih bingung memilih jenis hewan apa, tidak ada salahnya memelihara mamalia satu ini. Karena saat ini, musang menjadi hewan peliharaan yang sedang diganderungi banyak orang. Hewan satu ini pun sudah ada komunitas pecintanya, termasuk di Kota Pontianak. Sehingga hewan ini pun bisa menjadi pilihan untuk anda pelihara.

Baca :  Bakso Sapi Bakmi Ayam 68, Tempat Yang Wajib Kamu Singgahi Jika Ke Kota Singkawang
Boni saat membersihkan musang peliharaannya dengan tisu basah. Foto Tri Yuliansyah

Satu di antara pecinta musang, Boni Tillmans mengaku telah memelihara musang beberapa tahun terakhir. Dipilihnya hewan ini, dikarenakan perawatan yang diberikan tidaklah seribet hewan lainnya. Selain itu, untuk kotorannya pun tidaklah berbau busuk yang menyengat seperti hewan lain.

“Memelihara Musang itu tidaklah susah. Mungkin lebih gampang dari pada hewan-hewan lain pada umumnya. Untuk memendikannya saja cukup dengan beberapa lembar tisu basah. Makanannya pun hanya diberikan buah saja sudah cukup, seperti pisang atau pun pepaya. Jika ingin memberikan protein, bisa memberikan telur atau pun daging ayam yang direbus. Untuk kotorannya pun tidaklah bau seperti hewan lainnya,” ujarnya saat ditemui KalbarOke.com, Senin (19/11) Sore.

Baca :  Bakso Sapi Bakmi Ayam 68, Tempat Yang Wajib Kamu Singgahi Jika Ke Kota Singkawang

Boni yang merupakan humas dari Komunitas Keluarga Musang Lover Pontianak (Kamulop) menyarankan, jika ingin memelihara musang sebaiknya dari yang masih bayi. Namun, jika ingin yang sudah dewasa, bisa cari yang jinak tidak hanya kepada satu orang, tetapi dengan banyak orang.

“Untuk Pemula disarankan pelihara musang itu dari bayi, namun bukan bayi sekali, sekitar umur dua  bulan keatas gitu. Kalo ingin yang udah agak dewasa, beli yang sudah jinak, tapi jangan jinak sama tuannya saja atau pun jinak di kandang, tapi juga jinak dengan siapa saja,” jelasnya. (UL)

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 7897 kali