• Jumat, 29 September 2023

Bantu Warga Kurang Mampu Pascabanjir Senilai Jutaan Rupiah

- Kamis, 23 Desember 2021 | 14:01 WIB

Peduli warga pasca terdampak banjir, Pengadilan Negeri Sanggau menyerahkan bantuan berupa uang tunai senilai jutaan rupiah. Ada empat kepala keluarga di lingkungan Liku, Kelurahan Beringin, Kabupaten Sanggau, yang mendapatkan bantuan tersebut.

Pengadilan Negeri Sanggau turut membantu warga kurang mampu pasca terdampak bencana banjir beberapa waktu lalu. Ada empat kepala keluarga, di Lingkungan Liku, Kelurahan Beringin, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, yang menerima bantuan.

Bantuan yang diberikan berupa uang tunai, yang diserahkan langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Sanggau, Dian Angrraini, pada Selasa(21/12) kemarin.

Masing-masing empat kepala keluarga tersebut, menerima bantuan dengan nilai yang bervariasi. Mulai dari Rp 5.000.000, Rp 7.000.000 dan Rp 10.000.000 per kepala keluarga.

Bantuan uang tunai yang diserahkan ini diharapkan bisa bermanfaat dan membantu meringankan beban keluarga kurang mampu. Apalagi juga terdampak musibah banjir yang terjadi beberapa bulan lalu. (TEO)

Editor: Kalbar Oke

Tags

Terkini

X