Jadikan Malam Pergantian Tahun Ajang Evaluasi Diri

PONTIANAK, KB1 – Walikota Pontianak Sutarmidji mengatakan peringatan malam Tahun Baru 2015, hendaklah dijadikan sebagai ajang evaluasi diri. Menjadikan momen pergantian tahun untuk meningkatkan kualitas diri menjadi lebih baik melebihi tahun-tahun sebelumnya.

“Kita harus mencanangkan untuk melakukan perbaikan diri dari tahun sebelumya, seandainya di Tahun 2015 nanti tidak ada perubahan hal yang baik, maka itu sama saja tidak ada kemajuan yang tercapai dan menjadi sia-sia dengan umur kita yang semakin bertambah,” katanya.

Ia menghimbau agar momen pergantian tahun jangan dijadikan untuk ajang suka-suka dan pesta saja. Namun harus disambut dengan perbaikan diri agar kesalahan di Tahun yang lalu tidak terulang kembali.

“Jika hanya suka-suka dan pesta saja, ditakutkan akan lupa diri dan bukan perbaikan yang diraih namun hal buruk yang justru terjadi di tahun baru ini,” ungkapnya. (Sai/02)

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 1315 kali