Korban Kapal Tenggelam di Semitau Masih Dicari

Anggota Tim SAR saat melakukan upaya pencarian korban kapal tenggelam di Sungai Kapuas, daerah Nanga Seberuang, Kecamatan Semitau, Kabupaten Kapuas Hulu. Foto dok Basarnas

Kapuas Hulu – Tim SAR Gabungan kembali menemukan tiga jasad korban tenggelamnya kapal motor, di Sungai Kapuas, daerah Nanga Seberuang, Kecamatan Semitau, Kabupaten Kapuas Hulu, Minggu (20/1) pagi. Hingga kini, masih ada sembilan orang lainnya dalam pencarian petugas.

Tenggelamnya kapal motor di Semitau ketika mengantar dua puluh empat penumpang dari Dermaga PT. Berlian Estate menuju penyeberangan Dermaga PT. SJRE Kapuas Hulu. Paska kejadian, sebelas orang berhasil ditemukan dalam kondisi selamat. Sedangkan empat orang ditemukan dalam keadaan meninggal dan sembilan penumpang lain masih dalam proses pencarian.

“Jauhnya akses jalan raya dan derasnya air sungai cukup menyulitkan proses pencarian, namun kami meminta doanya agar semua korban dapat segera ditemukan,” ujar Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, Hery Marantika, saat dikonfirmasi, Senin (21/1).

Dari 24 ABK dan penumpang, hingga kini petugas gabungan masih melakukan upaya pencarian terhadap sembilan korban yang masih belum ditemukan. (Ata)

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 1871 kali