Tambah Wawasan Mahasiswa, HMPS Fisip Untan Gelar Diklat

Kasi Jaminan Sosial, Dinsos Provinsi Kalbar, Haryanto menerima cindera mata dari panitia. Foto Fajar Bahari

Pontianak – Himpunan mahasiswa pembangunan sosial (HMPS) Fisip Universitas Tanjungpura, menggelar pendidikan dan pelatihan (Diklat) di Aula Rumah Dinas Wakil Walikota Pontianak, Jalan KS Tubun, Sabtu (17/11) siang.

Diklat yang diikuti ratusan Mahasiswa dari Pembangunan Sosial ini, menghadirkan sejumlah narasumber dengan berbagai macam lata belakang. Satu diantaranya narasumber dari Dinas Sosial Provinsi Kalbar.

“Materi diklat kali ini sesuai dengan tema, kita mengambil dari akademisi, dosen, dan dinas sosial. Kita membuat suatu pola pikir mahasiswa maunya kemana, dan kita HMPS mewadahi,” ujar Masruri; Ketua HMPS Fisip Untan.

Baca :  Ria Norsan Dorong Birokrasi Kalbar Semakin Terbuka Informasi: Transparansi sebagai Fondasi Pembangunan

Menurut Kasi Jaminan Sosial, Dinsos Provinsi Kalimantan Barat, Haryanto, adanya diklat dengan materi seperti ini sangat baik untuk menambah wawasan Mahasiswa. “Karena materi ini tidak didapat di kuliah, kita kenalkan Dinas Sosial beserta programnya. Itu hanya teori, tapi sekarang siapa yang menangani, itu yang kita jelaskan,” tukas Haryanto.

Salah seorang peserta Diklat, Ari Kurniawan mengatakan bahwa dirinya sangat senang mengikuti Kegiatan ini. “Sangat memotivasi, dan mempererat tali persaudaraan dengan teman yang lain serta dapat mengembangkan minat, bakat dan karakter mahasiswa pembangunan sosial,” singkatnya. (Fjr)

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 1861 kali