Pasar Flamboyan – Harga Cabai Rawit di Pasar flamboyan Pontianak mengalami kenaikan. Sabtu (1/12) pagi tadi Kalbaroke.com memantau harga Cabai Rawit per kilogram di kisaran Rp. 34.000 sampai 35.000. Sebelumnya hanya Rp. 28.000.
Kenaikan terjadi sehari selang Sidak Pasar yang dilakukan Sekjend Kemendag kemarin. Diduga kenaikan harga disebabkan oleh masalah distribusi pasokan Cabai dari Pulau Jawa.
“Pasokan Cabe dari Jawa kan kurang. Ini pun Cabe lokal di kita (Kalbar) ada stoknya. Kalo tidak bisa lebih mahal,” ujar Atik, salah seorang pedagang di Pasar Flamboyan.
Harga Cabai Rawit yang dijual pedagang masih variatif. Beberapa pedagang ada yang menjual Rp. 32.000 per kilo, Rp.34.000 ada juga yang Rp.35.000. Tergantung kondisi Cabai yang dijual. (Ar)
Artikel ini telah dibaca 2145 kali