Polresta Bentuk Satgas OTT Untuk Serangan Fajar

Kapolresta Pontianak, Kombes Pol Muhammad Anwar Nasir

Pontianak – Kapolresta Pontianak, Kombes Pol Muhammad Anwar Nasir menyampaikan, bahwa pihaknya akan membentuk Satuan Tugas Operasi Tangkap Tangan (Satgas OTT).

“Bahwa tim ini kita bentuk untuk mencegahan kemungkinan kecurangan Money Politik, khususnya pada saat hari H pencoblosan yang biasa ramai serangan fajar,” jelas Kapolresta usai menggelar pertemuan bersama KPU Pontianak dan Bawaslu Pontianak di ruangannya, Selasa (08/01) kemarin.

Tim Satgas OTT akan melakukan patroli terhadap kerawanan kerawanan yang dapat menimbulkan konflik. Seperti halnya serangan fajar.

Baca :  Harga Bapok Naik, Paket Sembako dari Polda Dirasa Sangat Membantu

“Pada prinsipnya sebenarnya kegiatan patroli saja, tetapi kerawanan kerawanan yang ada yang bisa menimbulkan potensi konflik. Sehingga tim ini kami akan bentuk di beberapa Rayon Rayon sehingga untuk antisipasi kecurangan yang ada seperti serangan fajar,” tambah Kapolresta.

Terkait pengamanan di tempat pemungutan suara (TPS),  Kombes Pol Muhammad Anwar Nasir mengatakan, Personil yang disiagakan tergantung dengan tingkat kerawanannya. Sebagaimana yang telah dipetakan bersama KPU.

Baca :  Harga Bapok Naik, Paket Sembako dari Polda Dirasa Sangat Membantu

“di TPS nanti jika tingkat kerawanannya cukup tinggi berarti 1 polisi 1 TPS dan kemudian 1 linmas. Kemudian juga bisa 2 TPS di handle 1 polisi. Dilihat dari tingkat kerawanan yang ada,” pungkasnya. (Zz)

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 1845 kali