Kalahkan Melawi Tiga Set Langsung, Tim Voli Putri Sekadau Raih Medali Perunggu

Pertandingan perebutan juara ke 3 cabor voli putri Porprov Kalbar 2018, antara tim Kabupaten Sekadau (kostum pink) melawan tim Kabupaten Melawi (kostum putih), di GOR Pangsuma Pontianak, Jum'at (23/11) sore. Foto Zein

Pontianak – Pertandingan perebutan juara ke tiga cabang olahraga bola voli putri Porprov Kalbar 2018, mempertemukan tim Kabupaten Sekadau dengan tim Kabupaten Melawi, di GOR Pangsuma Pontianak, Jum’at (23/11) sore. Dalam pertandingan tersebut, Sekadau berhasil menaklukkan Melawi dalam 3 set langsung atau dengan skor akhir 3 – 0.

Pelatih tim Voli Putri Kabupaten Sekadau, M. Yani merasa bersyukur atas prestasi yang diraih timnya. Ia mengatakan, sebenarnya tim sekadau tim mempunyai target untuk meraih juara.

“Terus terang kami dari Kabupaten Sekadau, tim punya target untuk sampai ke semifinal. Jadi syukur anak-anak mainnya enjoy tidak tertekan. Seperti melawan Kota Pontianak kemarin pada semifinal, itu memang lawan yang berat,” jelasnya kepada KalbarOke.com, usai pertandingan.

Baca :  Ria Norsan Dorong Birokrasi Kalbar Semakin Terbuka Informasi: Transparansi sebagai Fondasi Pembangunan

Sedangkan pada pertandingan perebutan juara ke tiga bola voli putra, tim Kabupaten Sekadau juga berhasil meraih juara ke tiga. Kabupaten Sekadau berhasil mengalahkan tim voli putra Kabupaten Kubu Raya, dengan skor 3 – 1. (Zz)

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 1640 kali