Kantor Kemenag Diharapkan Jadi Perekat Persatuan dan Kesatuan

Bupati Sintang, Jarot Winarno menyampaikan kata sambutan saat membuka acara sunatan massal, di Kantor Kemenag Sintang, Rabu (19/12). Foto Ist.

Sintang – Bupati Sintang, Jarot Winarno membuka pelaksanaan Sunatan Massal, memperingati Hari Amal Bhakti Kementerian Agama (Kemenag) ke 73, di Halaman Kantor Kemenag Sintang, Rabu (19/12).

“Kantor Kementerian Agama ini harus menjadi perekat persatuan dan kesatuan. Banyak masalah di masyarakat yang muncul berkaitan dengan keyakinan. Maka kita harus bekerjasama mengatasi persoalan ini. Memperkuat silaturahmi salah satu cara,” jelas Jarot Winarno.

Ada sebanyak 220 anak dari 7 kecamatan di Kabupaten Sintang yang sunatan massal ini. Tak hanya yang muslim, juga ada yang Katolik dan Kristen Protestan.

“Bagi umat Islam sunat sebagai tanda dan baik untuk kesehatan. Saya sudah biasa melayani Sunat di pedalaman yang merupakan anak-anak Kristiani juga. Tahun depan saya siap dukung jika target 1.000 anak,” tambah Bupati Sintang. (Zz)

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 1458 kali