KAPENGDAM XII TANJUNGPURA: “KABUT ASAP DI KALBAR SAAT INI KIRIMAN DARI KALTENG”

TENGPONTIANAK, KB1 – Walau sempat menipis, saat ini Kota Pontianak kembali diselimuti kabut asap. Kepala Penerangan Kodam XII Tanjungpura, Kolonel Inf Mukhlis mengatakan kabut asap saat ini merupakan asap kiriman dari propinsi lain. Sebab berdasarkan data titik api yang mereka peroleh dari BMKG Supadio, aktifitas pembakaran lahan di Propinsi Kalbar kini sudah menurun cukup drastis.

“Kalau melihat dari jumlah titik api di Kalbar sudah sangat kecil, hasil koordinasi kita dengan BMKG Supadio hari ini (21/10/15), jumlah titik api adalah 26 titik, yang terletak di dua Kabupaten yaitu ketapang 22 titik dan Kubu Raya 4 titik,” ujarnya.

Kabut asap di Kota Pontianak sebelumnya sempat hilang karena hujan yang cukup deras, menurut Kapendam XII Tanjungpura, kabut asap saat ini merupakan asap kiriman hasil pembakaran hutan di Propinsi lain.

“Di Propinsi Kalimantan Tengah yang juga merupakan wilayah Kodam XII Tanjungpura memang masih banyak titik apinya, kabut asap juga masih tebal. Bisa jadi kabut asap yang menyelimuti Kalbar saat ini adalah kiriman dari sana,” lanjutnya.

Di Kota Pontianak, kabut asap mulai terlihat cukup tebal sejak beberapa hari terakhir. Di beberapa ruas jalan dalam Kota ini para pengendara kendaraan roda dua mulai menggunakan masker karena udara mulai dipenuhi oleh partikel debu hasil pembakaran lahan (wah/06).

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 1706 kali