SAMBAS-Peran Partai Kebangkitan Bangsa dalam ikut membangun Kabupaten Sambas, menurut Mursalin, harus diapresiasi oleh masyarakat. Menurutnya, atas dasar hal tersebut juga yang menjadi magnet baginya untuk mendaftar ke PKB dalam proses seleksi calon kepala daerah yang dilakukan PKB di Kabupaten Sambas. “Bismillahirahmanirohim. Berkas pendaftaran (calon Bupati) Saya ini, Saya sampaikan ke PKB Kabupaten Sambas,” ujar Mursalin kepada Robet, panitia penerimaan pendaftaran calon kepala daerah PKB Kabupaten Sambas, di Kantor DPC Kabupaten Sambas, Selasa (18/9).
Biak Pemangkat yang banyak berkiprah di media ini datang bersama sejumlah timnya ke DPC PKB Kabupaten Sambas yang terletak di Kampung Dagang Timur. Mereka diterima oleh panitia pendaftaran cakada yang juga pengurus DPC PKB Kabupaten Sambas. “Kami berterimakasih kepada Bang Mursalin yang telah hadir ke sini (DPC PKB) untuk menyerahkan berkas pendaftaran,” ungkap Robet, yang juga mewakili pengurus PKB Kabupaten Sambas.
Melanjutkan paparannya usai mendaftar, Mursalin mengatakan banyak kiprah yang telah dilakukan PKB di Kabupaten Sambas, baik berkontribusi dalam pembangunan infrastruktur dan sektor lainnya, terutama dalam pembangunan dibidang pertanian dan perikanan.
Makanya tak heran, kata Mursalin, dalam Pemilu 2019 kemarin, PKB mendapat kepercayaan dari masyarakat Kabupaten Sambas untuk menempatkan wakilnya sejumlah empat orang di DPRD Kabupaten Sambas. “Bukan hanya di DPRD Kabupaten Sambas, PKB Kabupaten Sambas juga berhasil menempatkan wakilnya duduk di DPRD Propinsi Kalbar dari Dapil Sambas. Di DPR RI juga terpilih kembali Bapak Daniel Johan dari Dapil Kalbar,” tukasnya meyakinkan.
Sebagai partai yang terlahir dari rahim reformasi, Mursalin mengatakan PKB tentu paham betul untuk menentukan siapa gerangan figure calon pemimpin daerah yang akan diusung dalam perhelatan Pemilukada. “Selain kapabilitas atau kemampuan untuk memajukan daerah dan menyejahterakan rakyat, chemistry spirit reformasi pasti jadi pertimbangan PKB sebagai salah satu pertain yang terlahir dari rahim reformasi,” tukas mantan aktifis mahasiswa yang ikut aktif terlibat saat gerakan reformasi 98 ini bersemangat.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, sebelum mendaftar ke PKB, Gerbang Tani PKB Kalbar melalui Ketuanya Heri Mursalin memunculkan figure Mursalin untuk ikut dalam Pemilukada Kabupaten Sambas 2020. “Banyak aspek yang telah Kami pertimbangan sebelumnya terhadap Bang Mursalin sehingga layak untuk ikut dimunculkan figurnya di Pemilukada Kabupaten Sambas. Bukan hanya mampu membangun pertanian dan perikanan, kiprahnya ketika mahasiswa dan sekarang di bidang media, juga sejalan dengan spirit PKB tentunya,” ujar Heri.(lang/01)
Artikel ini telah dibaca 1708 kali