Zulkifli Hasan Ajak Generasi Muda Tolak Politik Uang

Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan berikan kuliah umum 4 pilar kebangsaan, di Universitas Muhammadiyah Pontianak. Foto Zaini

Pontianak – Terkait Pemilihan Umum Serentak 2019 mendatang, Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan mengajak Generasi Muda untuk menolak politik uang.

“Yang penting jangan lagi Kita politik uang. Jangan memilih karena dibayar, itu berbahaya. Pilih karena sadar bahwa itu yang terbaik,” ujarnya, usai memberikan kuliah umum empat pilar kebangsaan, di Universitas Muhammadiyah Pontianak, Senin (7/1) kemarin.

Dalam kesempatan tersebut, Zulkifli Hasan juga mengajak Generasi Muda untuk memberikan pendidikan politik kepada Masyarakat.

Baca :  Konsul Malaysia di Pontianak Apresiasi Pertukaran Budaya UiTM dan UPB

“Oleh karena itulah, Saya sampaikan pada Anak anak muda untuk melakukan membantu memberikan pendidikan politik kepada Masyarakat Kalimantan Barat,” tambahnya.

Serta mengajak generasi muda untuk bersama sama mewujudkan pemilu yang damai, bersahabat dan menggembirakan.

“Masalah perbedaan pilihan diselesaikan saja di kotak suara pada pemilihan 17 April mendatang. Karena Kita adalah Saudara Sebangsa dan Setanah Air,” pungkas Zulkifli Hasan. (Zz)

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 1511 kali