Kebakaran Bank BTPN, Lalu lintas Jalan Tanjungpura Ditutup

PONTIANAK-KB1-Lalu lintas di Jalan Tanjungpura sontak mengalmi semrawut akibat kebakaran melanda Bank BTPN, Sabtu (1/11/2014), sekitar pukul 14.15 Wib. Bahkan jalur di depan lokasi kebakaran ditutup sementara.  Karena belasan kendaraan stanby di kawasan untuk memadamkan api.

Kendaraan yang lalu lalang biasanya melewati dua jalur, pada siang tadi, terpaksa dialihkan pada satu titik lintasan saja. “Untung saja ini hari Sabtu, sehingga agak lengang. Coba kalau pas hari kerja, pasti lebih kalut lagi,” ungkap Hendra, salah seorang pengendara yang melintas.

Selain lalu lintas hanya terkonsentrasi di satu titik, warga yang berbondong mendekat ke lokasi juga ikut menambah kepadatan. Baik penduduk yang bermukim di sekitar lokasi kebakaran, para tamu warung kopi, toko, semua berhamburan ke luar. “Kami panik mendengar bunyi sirine mobil pemadam kebakaran,” tukas Deny.

Karena cepat diantisipasi, api yang melahap bank BTPN berhasil dijinakan. Sejak ditemukan hingga pemadam kebakaran tiba, api tak sempat muncul ke luar. Hanya kepulan asap yang terlihat dari dalam gedung, yang letaknya persis di Gg Bayu, Pontianak Selatan ini. Hingga berita ini diturunkan, penyebab kebakaran belum diketahui.(ang)

 

Facebook Comments

Artikel ini telah dibaca 1572 kali